1. Home
  2. /
  3. Info Pendaftaran
  4. /
  5. Ter-Update, Begini Panduan SNBT, Siap Siap Yuk!
Info Pendaftaran

Ter-Update, Begini Panduan SNBT, Siap Siap Yuk!

panduan SNBT
29   |   Posted by Seprila Mayang   |   25 January 2023

MAUKULIAH.ID– Halo Sobat Miku. Tahu gak sih kenapa alur dan nama Seleksi Masuk Perguruan Tinggi Negeri diubah? Jadi menurut Menteri Pendidikan Nadiem Makarim pada 7 September 2022 di kanal Youtube Kemendikbudristek, transformasi seleksi masuk PTN 2023 dilakukan untuk mendorong pembelajaran di sekolah agar lebih mendalam. 

Adanya perubahan ini diharapkan agar mahasiswa dapat berfokus pada penalaran daripada menghafal. Ini sangat penting untuk meminimalkan diskriminasi terhadap siswa yang kurang mampu. Sehingga dapat menciptakan pilihan yang lebih transparan dan terintegrasi dengan berbagai program studi.

Perubahan SBMPTN Menjadi SNBT

Tak hanya berubah nama saja, namun perubahan tersebut juga terjadi pada proses materi ujian, biaya, serta persyaratan pilihan program studi serta perguruan tinggi

1. Materi SNBT 2023 yaitu Tes Skolastik

Pada SBMPTN tahun lalu, peserta harus mengerjakan TKA dan TPS. Namun berbeda pada tahun ini. Proses ujian menggunakan SNBT dengan menyelesaikan empat subtes yaitu Potensi kognitif, Penalaran Matematika, Literasi Bahasa Indonesia, dan literasi dalam Bahasa Inggris.

2. Biaya Ujian

Biaya SNBT 2023 sama setiap peserta, yaitu 200.000 rupiah. Untuk cara pembayaran akan diumumkan lebih lanjut oleh Balai Pengelolaan Pengujian Pendidikan (BP3) Kemendikbud Ristek.

3. Pilihan Program Studi dan Perguruan Tinggi

Sobat Miku peserta SNBT 2023 saat ini diperbolehkan lintas jurusan dari IPA ke IPS maupun sebaliknya IPS ke IPA. Jadi sobat Miku SNBT dapat memilih program studi jenjang Sarjana, Sarjana Terapan, maupun vokasi

Daya tampung SNBT 2023

Ngomongin SNBT 2023, gak afdol rasanya kalau gak membahas daya tampungnya. Nah berikut ini adalah pembahasan mengenai daya tampung pada SNBT 2023. 

  1. Kuota maksimal SNBT pada setiap prodi selain PTN Badan Hukum (PTN-BH) minimal 40%
  2. Kuota maksimal SNBT pada setiap prodi PTN Badan Hukum (PTN-BH) minimal 30%
  3. Jika kuota diatas tidak terpenuhi, maka kuota yang tersisa dialihkan ke Jalur Mandiri
  4. SNBT dilaksanakan pada semester terakhir tahun ajaran berjalan sebelum pengumuman kelulusan pendidikan menengah sampai dengan setelah pengumuman kelulusan pendidikan menengah

Menurut info ter-update nih, PTN-BH mempunyai wewenang close dan open program studi. Gak cuma itu penetapan biaya pendidikannya juga bisa didiskusikan, lho.

Perlu diketahui nih, terdapat 15 PTN-BH di Indonesia, yaitu:

  1. Universitas Indonesia (UI)
  2. Universitas Gadjah Mada (UGM)
  3. Universitas Padjadjaran (UNPAD)
  4. Universitas Airlangga (UNAIR)
  5. Universitas Diponegoro (UNDIP)
  6. Universitas Sumatera Utara (USU)
  7. Universitas Sebelas Maret (UNS)
  8. Universitas Hasanuddin (UNHAS)
  9. Universitas Pendidikan Indonesia (UPI)
  10. Universitas Andalas (UNAND)
  11. Universitas Brawijaya (UB)
  12. Universitas Negeri Malang (UM)
  13. Institut Teknologi Bandung (ITB)
  14. Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS)
  15. Institut Pertanian Bogor (IPB)

Jadi itu tadi sekilas info seputar SNBT. So, biar kamu gak ketinggalan info-info terkini tentang SNBT kamu bisa pantengin sosial media resmi SNPMB BP3 atau di laman maukuliah.id. Selamat berjuang!

Ditulis oleh:  Salsabilla Tri Andini

Disunting oleh: Seprila Mayang

Tags tidak ada

Komentar Anda