- Home
- /
- Dunia Kampus
- /
- Lakukan 5 Hal ini Biar Bikin Kamu Makin...
Lakukan 5 Hal ini Biar Bikin Kamu Makin Kreatif
Di era yang serba modern seperti ini dibutuhkan pula mahasiswa yang kreatif dan inovatif. Bahkan banyak dunia industri yang membutuhkan sumber daya manusia yang sangat kreatif dan inovatif.
Pada era ini sangat dibutuhkan pemikiran yang out of the box dan bisa berkreasi semaksimal mungkin. Untuk itu, mahasiswa sebagai generasi bangsa harus siap untuk melatih daya pikir mereka untuk lebih kreatif dan inovatif.
Berikut ini adalah cara yang tepat untuk meningkatkan daya kreativitas mahasiswa
1. Mencari insight baru
Agar kamu terbuka dengan hal-hal yang baru, kamu bisa tuh mencari insight baru di sekitarmu. Caranya dengan mengikuti beberapa kegiatan yang akan memudahkan kamu menjadi seorang yang lebih kreatif dan inovatif.
2. Rajin membaca
Makna membaca adalah jendela dunia ternyata bukan sekadar slogan belaka. Namun dibalik itu semua sangat memudahkan kamu dalam mencari banyak inspirasi untuk lebih kreatif. Untuk itu, buat kamu yang ingin menjadi lebih kreatif, jangan sampai kamu lupa untuk membaca.
3. Siapkan catatan
Yaps, hal terpenting ketika kamu ingin menjadi kreatif adalah menyiapkan catatan untuk mencatat ide-ide yang sudah kamu pikirkan. Setelah menuliskan ide-ide tersebut kamu bisa mempetakannya dengan detail. So, bisa langsung kamu eksekusi deh.
4. Peka dengan keadaan sekitar
Kalo ini sih wajib hukumnya guys. Jika kamu ingin kreatif kamu harus peka dengan keadaan sekitar. Terutama peka dengan trend masa kini. Dengan demikian kamu bakal lebih banyak mendapatkan masukan dan ide dari sekitarmu.
5. Berdiskusi dengan ahlinya
Nah, ini juga jadi salah satu hal paling penting ni untuk jadi lebih kreatif. Semakin banyak kamu berdiskusi dengan yang sudah berpengalaman, maka kamu akan lebih mudah mendapatkan arahan baru buat kamu lebih kreatif dan inovatif.
Itulah 5 hal yang bisa kamu lakukan untuk bisa menjadi mahasiswa yang lebih kreatif dan inovatif. Coba deh mulai lakukan detik ini agar memudahkan kamu ketika lulus nanti. Good Luck ya sob!
Buat sobat Miku yang pengen dapatkan tips and trick lainnya, langsung aja kuy kunjungi maukuliah.id. Banyak informasi yang bisa kamu dapatkan disana. Check it out!