- Home
- /
- Dunia Kampus
- /
- Susah Menyusun Proposal? Begini Contohnya
Susah Menyusun Proposal? Begini Contohnya
Maukuliah.id – Setiap pelajar pasti tak asing dengan proses penyusunan proposal. Apalagi bagi mereka yang rajin mengikuti kegiatan, proposal mungkin sudah menjadi makanan sehari-harinya.
Sayangnya, tak semua pelajar paham betul bagaimana proses menyusun proposal dengan baik dan benar. Sehingga banyak dari mereka mengalami kesulitan saat menyusun. Alhasil pembuatan proposal sedikit berantakan dan kurang tepat. Hm, kalau kayak gini sih bisa gawat.
Nah, biar kamu tahu bagaimana proses pembuatan proposal yang tepat, simak yuk ulasan di bawah ini.
Proses Penyusunan Proposal
Yah seperti yang kita tahu, penyusunan proposal gak mudah. Banyak pertimbangan lain yang harus diperhatikan karena proposal sendiri selalu berhubungan dengan pihak luar. Misalnya saja seperti sponsor acara, vendor, dan lainnya. Oleh karena itu, kamu bisa simak struktur proposal seperti di bawah ini.
Struktur Proposal Kegiatan
1. Nama kegiatan
Membuat proposal harus disertai dengan nama kegiatan. Kamu bisa menjelaskan nama kegiatanmu secara jelas, singkat, dan dapat dipahami. Oh iya, kamu juga bisa memperhatikan nama kegiatan kamu dalam bentuk frasa.
2. Pendahuluan
Namanya proposal pasti disertai dengan latar belakang dan tujuan kegiatan. Nah, kamu bisa menyebutkan rencana kegiatan yang akan dilaksanakan. Jangan lupa pasang tujuan dan juga target kegiatan.
3. Isi proposal
Isi proposal ini juga sangat penting untuk dibuat. Kamu harus menyertakan waktu pelaksanaan, peserta, dan juga fasilitas kegiatan tersebut.
4. Susunan acara
Suatu acara tanpa susunan acara rasanya kurang. Oleh karena itu kamu harus menyusun susunan acara dengan jelas.
5. Susunan kepanitiaan
Nah, kalau yang satu ini gak boleh ketinggalan. Susunan panitia saat penting untuk mengetahui siapa saja yang harus bertanggung jawab dalam suksesnya acara ini.
6. Anggaran dana
Rincian anggaran juga sangat penting dimasukkan. Tujuannya agar pihak sponsor mudah mempertimbangkan kegiatan kamu selama kegiatan tersebut dilakukan.
7. Penutup proposal
Tanpa penutup, rasanya sebuah proposal akan kurang afdol. Untuk itu dibutuhkan penutup sebagai pendorong sponsor kegiatan tersebut.
Contoh Teks Proposal
Gebyar 50 Tahun
SMA Pancawarna
I. Pendahuluan
- Latar Belakang
Lima puluh tahun bukanlah usia yang cukup muda untuk sebuah institusi pendidikan. Lima puluh tahun adalah usia di mana sebuah instansi mulai bergerak maju dalam mencerdaskan anak bangsa.Oleh karena itu, peringatan ke-50 tahun SMA Pancawarna menjadi sebuah peringatan menyambut harapan baru yang lebih maju. Harapannya, kegiatan yang diadakan mampu mendorong majunya pendidikan di SMA Pancawarna. - Tujuan Kegiatan
- Memupuk semangat toleransi dan solidaritas di dalam lingkungan SMA Pancawarna
- Mendorong kebersamaan untuk kemajuan pendidikan di lingkungan SMA Pancawarna
II. Isi Proposal
1. Tema
Kegiatan ulang tahun SMA Pancawarna kali ini mengangkat tema “Menumbuhkan Rasa Cinta di Lingkungan SMA Pancawarna.”
2. Macam Kegiatan
1. Kerja bakti di lingkungan SMA Pancawarna
2. Sepeda Santai
3. Peserta
Peserta adalah seluruh siswa SMA Pancawarna
4. Peralatan yang Dibutuhkan
1. Peralatan kebersihan
2. Seragam olah raga
3. Sepeda
5. Waktu dan Tempat Pelaksanaan
a. Kegiatan membersihkan lingkungan sekolah
Tanggal : Jumat, 13 September 2023
Waktu : Pukul 08.00 –11.00 WIB
Tempat : SMA Pancawarna
b. Sepeda santai
Tanggal : Sabtu, 14 September 2023
Waktu : Pukul 08.00 – 12.00 WIB
Tempat : Lingkungan sekitar SMA Pancawarna
III. Susunan Acara
- Jumat, 13 September 2023, 08.00 –11.00 WIB: Kerja bakti seluruh lingkungan SMA Pancawarna, Koordinator: Tita
- Sabtu, 14 September 2023, 08.00-12.00 WIB: rute mengitari kompleks belakang SMA Pancawarna, Kordinator: Dita
IV. Susunan Kepanitiaan
- Pelindung : Dito Ardi, M.Pd (Kepala Sekolah)
- Pengarah : Sinta Ningtyas, S.Pd
- Penanggung Jawab: Ardito Pramono (Ketua OSIS)
- Ketua Panitia: Laila Islami
- Sekretaris: Jingga Permata
- Bendahara: Jiko Pratama
- Seksi acara: Satya Nitya
- Seksi Dana Usaha: Kalani Permata
- Seksi Humas: Tiko Arba
- Seksi Keamanan: Riyu Saputra
- Seksi Dokumentasi: Finno Pradana
- Seksi Peralatan: Lilo Prakasa
V. Anggaran Dana
Anggaran kegiatan diperoleh dari:
1. Dana kas sekolah: Rp. 500.000,00
2. Dana partisipasi siswa: Rp. 1.500.000,00
3. Dana sponsor: Rp.3.000.000,00
4. Dana partisipasi guru: Rp.2.000.000,00
Total: Rp.7.000.000,00
Biaya pengeluaran:
1. Peralatan kebersihan: Rp.2.000.000,00
2. Konsumsi: Rp.3.000.000,0
6. Spanduk: Rp. 300.000,0
7. Lain – Lain: Rp. 250.000,0
Total: Rp.5.550.000,0
VI. Penutup
Demikian proposal ini kami susun. Besar harapan atas dukungan dari sekolah agar kegiatan yang bermanfaat ini terlaksana sebagaimana yang kita harapkan. Atas perhatiannya, kami ucapkan terima kasih.
Surabaya, 01 September 2023
Ketua Osis
Ardito Pramono |
Ketua Panitia Laila Islami |
Mengetahui,
Kepala SMA Pancawarna
Dito Ardi, M.Pd
Gambar: Pexels.com