- Home
- /
- Dunia Kampus
- /
- Ingin Daftar SNBT 2023? Inilah Tips Memilih Jurusan...
Ingin Daftar SNBT 2023? Inilah Tips Memilih Jurusan Kuliah untuk Anak SMA IPS
MAUKULIAH.ID– Jurusan untuk anak SMA IPS itu banyak banget, loh. Nah, sebelum Miku kasih tips memilih jurusan. Miku mau nanya dulu, ya. Kamu sebagai warga IPS merasa bangga atau enggak, sih?
Biasanya beberapa anak IPS masih ragu untuk melanjutkan studi dengan jalur yang linear. Kebimbangan itu dapat muncul dari pertanyaan sederhana, seperti “kamu kan pintar kok masuk jurusan IPS, sih?”. Untuk menepis pertanyaan itu, kamu perlu tahu bahwa pembagian IPA dan IPS itu hanya pelabelan dalam akademik untuk menunjukkan bahwa siswa fokus pada suatu bidang keilmuan. Jadi bukan sebagai perbandingan keilmuan, ya.
Dalam realitanya, bidang saintek dan soshum bahu-membahu untuk memberikan manfaat. Misalnya, nih, saat pandemi Covid-19. Mungkin kita hanya melihatnya sebagai krisis kesehatan, tentunya, petugas tenaga kesehatan (lulusan saintek) yang lebih dibutuhkan. Padahal lebih luas lagi, pandemi Covid-19 juga merupakan krisis ekonomi, dampak psikologi, dan masih banyak lagi. Jadi deh, buang jauh-jauh mitos anak IPS itu tidak pintar.
Gimana, sudah menentukan jurusan apa yang akan dipilih? Memilih menetap atau malah beranjak lintas jalur, nih? Kalau kamu tetap mau memilih jurusan kuliah Soshum, berikut ini tipsnya.
Baca Juga: Belajar SNBT Saat Puasa? Begini Lho Tips-nya
Tips Memilih Jurusan Kuliah untuk Anak SMA IPS
1. Ketahui Aturan SNBT 2023
Jika kamu ingin memasuki perguruan tinggi, maka kamu harus mengetahui peraturan pada jalur seleksi yang akan kamu ikuti. Ibaratnya, kalau mau pergi ke pantai, kamu harus tau jalannya. Nah, untuk masuk PTN, kamu bisa masuk melalui 3 jalur yaitu Jalur Prestasi (SNBP), Jalur Ujian (SNBT) dan Jalur Mandiri.
Peraturan SNBT tahun ini, berbeda dengan tahun sebelumnya yaitu tidak ada tes mata pelajaran. SNBT 2023 fokus mengukur kemampuan siswa melalui Tes Literasi dan Tes Potensi Skolastik, Literasi dalam bahasa Indonesia, Literasi dalam bahasa Inggris dan Penalaran Matematika.
2. Pilih jurusan sesuai minat dan kemampuan
Di step kedua ini, kamu harus menentukan kapasitas kemampuan dan minatmu. Ini penting dilakukan agar nanti ketika di tengah perjalanan menuntaskan perkuliahan kamu tidak merasa salah jurusan.
Kamu dapat mengikuti tes psikologi untuk mengetahui minat. Lalu, kamu dapat menyesuaikan minat dengan jurusan yang akan kamu pilih. Selanjutnya, Sobat Miku dapat menentukan kapasitas kemampuan dengan mengikuti tes try out, sehingga kamu dapat memilih kampus yang memiliki peluang lebih tinggi.
3. Cari Tahu Informasi Jurusan Dengan Lengkap
Kuliklah informasi sedalam mungkin. Misalnya, informasi terkait mata kuliah, praktik yang akan dilakukan, dan juga informasi lainnya. Sehingga, dapat meminimalisir kamu menyesal dalam memilih jurusan di kemudian hari. Selain itu, kamu juga lebih bisa mempersiapkan terkait apa yang akan dipelajari.
4. Prospek Lulusan Itu Penting
Tidak bisa dipungkiri, memasuki dunia perkuliahan adalah persiapan kita untuk memasuki dunia industri. Oleh sebab itu, pilihlah kampus yang menawarkan prospek karier tinggi. Jika memang niatmu akan bekerja kelak, jangan sampai kamu malah memilih jurusan yang tidak tahu prospek kariernya.
5. Pertimbangkan Lokasi PTN
Kamu juga harus menjadikan lokasi sebagai salah satu bahan pertimbangan. Misalnya, kamu mengambil jurusan kesenian, tentu, kampus dengan jurusan kesenian di Bali dan Yogyakarta berbeda. Setiap daerah memiliki adat istiadat dan kearifan lokalnya tersendiri. Semua itu patut kamu jadikan pertimbangan.
Baca juga: Persiapan UTBK SNBT 2023? Inilah 5 Tips Jitu agar Lolos
Nah, itulah tips memilih jurusan untuk anak SMA IPS. Sebagai anak IPS, kamu harus optimis dan jangan ikut-ikutan kawan. Apalagi, ini menentukan masa depanmu. Selain mengetahui tentang jurusan, masih banyak yang perlu kamu ketahui, loh. Nah, kamu bisa kunjungi website maukuliah.id, ya. Semangat ya!
Ditulis oleh Shitny Dwi
Disunting oleh Seprila Mayang