Panduan Sukses Lolos SNBT

 

Fadhol

 

12 March 2023

Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT) merupakan jalur PTN melalui ujian tertulis. Melalui seleksi ini, kamu akan mendapatkan kesempatan untuk masuk ke perguruan tinggi negeri. Seleksi SNBT rupanya sedikit berbeda dengan SBMPTN 2022 lalu. Pada seleksi ini, calon mahasiswa bisa memilih jurusan secara lintas jalur. Misalnya calon mahasiswa berasal dari jurusan IPS, maka bisa mendaftar ke kelompok Saintek. 

Syarat Pendaftaran Seleksi SNBT

Ketentuan Umum

Ada beberapa ketentuan yang perlu diperhatikan untuk bisa mengikuti UTBK-SNBT, antara lain:

  1. Peserta SNBT hanya boleh mengikuti UTBK SNBT satu kali
  2. Hasil UTBK SNBT hanya digunakan untuk pendaftaran SNBT 2023
  3. SNBT 2023 dilakukan berdasarkan hasil UTBK dan bisa ditambah dengan kriteria lain sesuai dengan ketentuan masing-masing PTN.

Persyaratan peserta

Sebelum sobat daftar, ini adalah persyaratan yang wajib dilengkapi

1. Mempunyai Akun SNPMB
2. WNI yang memiliki NIK
3. Siswa SMA/SMK/MA calon lulusan 2023 harus memiliki Surat Keterangan Siswa SMA/SMK/MA kelas 12 atau siswa Paket C tahun 2023 dengan umur maksimal 25 tahun (per 1 juli 2023)

catatan : surat keterangan siswa kelas 12 disertai

  • Foto terbaru (berwarna)
  • stampel / cap sekolah
  • tanda tangan kepala sekolah

4. Bagi siswa lulusan SLTA tahun 2021 dan 2022 atau lulusan paket C tahun 2021 dan 2022 harus memiliki ijazah dengan umur maksimal 25 tahun (per 1 Juli 2023. Bagi lulusan SLTA dari luar negeri harus memiliki ijazah yang sudah disetarakan.
5. Tidak lulus SNMPTN pada tahun 2021, atau 2022 atau jalur SNBP 2023

  1. Memiliki kesehatan yang memadai agar tidak mengganggu kelancaran proses studi
  2. Untuk peserta yang memilih prodi bidang seni dan olahraga wajib mengunggah portofolio
  3. Bagi peserta tuna netra diwajibkan untuk mengunggah Surat Pernyataan Tuna Netra
  4. Hasil Tes SNBT UTBK tahun 2023 hanya berlaku untuk mengikuti SNBT dan penerimaan PTN 2023
  5. Membayar biaya UTBK-SNBT

Proses pendaftaran SBMPTN

Buat kamu yang ingin mendaftar SBMPTN wajib buat kamu untuk mengikuti langkah berikut ini.

  1. Pendaftar SBMPTN wajib melakukan laman https://portal.ltmpt.ac.id
  2. Setelah melakukan proses pendaftaran kamu wajib mengisi biodata yang ada
  3. Lakukan proses pengecekan ulang dan pilih jurusan yang kamu inginkan
  4. Unggah portofolio jika jurusan yang kamu daftar membutuhkannya. 

Materi apa saja yang diujikan dalam SBMPTN ?

Nah, buat kamu yang mengikuti ujian ini wajib menaklukkan tiga tes yang diujikan pada hari H nanti. Ujian tersebut meliputi:

  • Ujian Tes Kemampuan dan Potensi Akademik, meliputi Matematika Dasar, Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, serta kemampuan verbal, numerik dan figural.
  • Tes Kemampuan Dasar Sains dan Teknologi, meliputi Matematika, Biologi, Kimia, dan Fisika. Tes ini diperuntukkan bagi kamu yang memilih jurusan IPA.
  • Tes Kemampuan Dasar Sosial dan Humaniora, meliputi Sosiologi, Sejarah, Geografi, dan Ekonomi). Nah, kalau ujian yang ini diperuntukkan khusus buat kamu yang memilih jurusan IPS.

Bagaimana kalau kamu mau ambil IPC? Jadi kamu harus mengikuti kedua tes IPA dan IPS itu guys. Semangat ya!

Nah, pada ujian SBMPTN kali ini seleksi masuknya menggunakan Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK). Bedanya apa sih dengan ujian sebelumnya? Pada UTBK siswa melalui tes tersebut dengan komputer. Sedangkan pada tahun sebelumnya ujian SBMPTN menggunakan masih bersifat konvensional, yaitu melalui tes tulis.